Langkah Langkah Bongkar dan Pasang CPU
Tujuan Praktikum :
1. Mahasiswa diharapkan mampu membongkar dan memasang CPU dengan benar.
2. Mahasiswa diharapkan mampu mengetahui tahapan membongkar dan memasang CPU dengan baik.
3. Mahasiswa diharapkan mampu mengetahui komponen-komponen dalam CPU.
Alat dan bahan:
1. Obeng (+) dan (-)
2. Perangkat CPU yang berfungsi dengan baik
Langkah langkah Pembongkaran
1. Lepaskan kabel kabel yang dihubungkan ke arus listrik.
2. Lepaskan konektor kabel keyboard,mouse, dan monitor pada casing CPU.
3. Buka casing CPU.
4. Lepaskan kabel konektor dari swicth di panel depan casing dan LED (reset,power,HDD).
5. Lepaskan semua kabel PSU yang terhubung ke perangkat komputer.
6. Buka baut yang ada pada casing PC menggunakan obeng, lalu dorong keluar untuk membuka tutupnya
7. Setelah terbuka, cabut semua kabel yang terhubung pada motherboard
8. Setelah itu, lepaskan power supply dengan cara membuka baut yang menghubungkan casing dan power supply
9. Buka semua card yang menempel pada motherboard.
9. Lepaskan kabel kipas dan lepaskan kipas processor.
10. Lalu lepaskan processor dengan cara menekan tuas disampingnya dan menariknya keluar
11. Selanjutnya, lepas RAM dengan cara menarik tuas putih yang ada di sisi kanan dan kirinya
12. Lepaskan Motherboard
13. Lepaskan hardisk dan optical disk drive dengan cara membuka baut yang menghubungkannya dengan casing
Langkah langkah Pemasangan
1. Pasang Optical Disk Drive dan Hardisk dengan mengencangkan bautnya kembali
2. Pasang kembali Motherboard
3. Pasang kembali RAM dengan menekannya hingga tuas putih di kedua sisinya kembali tertutup
4. Masukkan kembali processor lalu tutup dengan cara menekan tuasnya dan menggesernya kedalam
5. Letakkan kipas processor diatas tempat processor lalu pasang kembali baut nya
6. Pasang kembali card-card yang ada dan kencangkan dengan baut
7.Pasang semua kabel yang terhubung dengan motherboard
8. Pasang PSU dan kencangkan dengan baut
9. Pasangkan semua kabel PSU yang terhubung ke perangkat komputer.
10. Pasangkan kabel konektor dari swicth di panel depan casing dan LED (reset,power,HDD).
11. Pasangkan casing CPU
12. Pasangkan konektor kabel keyboard,mouse, dan monitor pada casing CPU
13. Pasangkan kabel kabel yang dihubungkan ke arus listrik.
Komponen yang ada pada CPU
1. Motherboard : ASUS H61M-C
2. Processor : Intel core Q8400
3. RAM. : M378B2873EH1-CH9 1013
4. VGA Card. : MSI Ge Force 8600 GT
5. Modem. : SpeedCom HPI56M3
6. LAN Card. : Linksys WMP54G
7. Kipas processor : Intel D34223-001
8. PSU. : Enlight ENP-600 SH
9. Hardisk. : Hitachi Dekstar SATA 3.0
10. Optical Disk Drive : GH15F
Kesimpulan
Komputer adalah sitem elektronik untuk memanipulasi data yang cepat dan tepat serta dirancang dan di organisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpan input, memprosesnya dan menghasilkan output berdasarkan instruksi-instruksi yang telah tersimpan Satu buah perangkat computer tersusun atas banyak komponen yang satu sama lain saling terkait.
Pemasangan alat pada PC harus benar,jika tidak maka PC tidak akan hidup ataupun meletus. Pemasangan alat pada PC sebaiknya jua harus sesuai dengan urutan untuk mempermudah dalam langkah pemasangan.